Loading

5 Destinasi Yang Bisa Kamu Kunjungi Saat Libur Akhir Tahun

Apakah Anda sedang mencari destinasi liburan untuk menghadiahi diri sendiri setelah bekerja keras selama setahun, tetapi tidak yakin ke mana harus pergi? Tak perlu khawatir, karena ADARooms akan memberikan 5 rekomendasi tempat yang bisa Anda kunjungi di liburan akhir tahun ini.

  1. Bali

Bali tentu tidak asing lagi. Bali memang dikenal sebagai destinasi pantai di Indonesia yang wajib sekali dikunjungi. Tidak hanya di Indonesia, kepopuleran Bali ini juga terkenal hingga mancanegara. Memiliki beberapa pantai dengan daya tariknya masing-masing membuatnya menarik perhatian banyak orang. Selain pantai, Bali juga memiliki makanan khas dan juga budaya yang masih sangat melekat di masyarakat. Membuat siapapun yang mengunjungi Bali terpana akan keberagaman yang ada di dalamnya.

  1. Wonosobo

Dataran tinggi Dieng di Wonosobo juga menjadi tempat yang sangat bagus untuk dikunjungi. Dieng memiliki ketinggian lebih dari 2.000 meter di atas permukaan laut (mdpl). Tak heran jika Dieng dijuluki dengan negeri di atas awan. Dari dataran Dieng, kita bisa melihat awan darinpuncak Dieng, keindahan yang bisa di lihat dari ketinggian tertentu saja. Selain berwisata, Dieng juga sering dijadikan lokasi untuk mendaki, karena letaknya bersebelahan dengan Gunung Prau dan juga Gunung Sikunir.

  1. Lombok

Tidak hanya Bali, Lombok juga memiliki destinasi pantai yang tidak kalah ciamik. Mulai dari pantai Sekotong, pantai Pink, Gili Trawangan dan masih banyak lagi. Untuk mencapai Lombok kita perlu menyebrang terlebih dahulu, seperti halnya Bali. Alasan di baliknya banyaknya pantai di Indonesia karena Indonesia sendiri adalah negara kepulauan yang di kelilingi oleh lautan, sehingga tak heran jika kita memiliki banyak sekali pantai-pantai cantik.

  1. Bandung

Jika Anda sedang bosan dengan hiruk pikuk jalanan ibu kota, tak ada salahnya jika Anda melipir sedikit ke daerah Bandung. Ibukota Jawa Barat ini memiliki kuliner yang sangat beragam serta keindahan alamnya yang luar biasa. Dengan suasana yang sejuk, Bandung juga memilikinya banyak sekali tempat wisata instagramable yang cocok dikunjungi saat liburan dan mempostingnya di sosial media.

  1. Yogyakarta

Yang terakhir dan tidak kalah menarik adalah Yogjakarta. Anda akan mendapatkan paket lengkap jika mengunjungi Yogyakarta, seperti kuliner, sejarah, budaya, alam, hingga pendidikan. Karena selain dikunjungi untuk berwisata, Yogyakarta juga memiliki berbagai universitas bergengsi di dalamnya.

Itulah 5 rekomendasi tempat liburan yang wajib kamu kunjungi saat liburan akhir tahun nanti. Semoga bermanfaat.

...
Tags:
No items found.

Latest News

Cara Hemat Isi Furniture Apartemen Baru

Melengkapi apartemen baru dengan berbagai furniture bisa jadi menakutkan, terutama dengan dana terbatas. Tetapi Anda tidak perlu khawatir, karena ada banyak sekali tip dan trik untuk menemukan barang trendi dan murah untuk mengubah tempat baru Anda. Untuk memulainya, ADARooms telah mengumpulkan beberapa tips yang akan membantu Anda dalam menghemat budget, waktu, dan juga energi.

4 Alasan Mengapa Gen Z Lebih Cocok Tinggal Di Apartemen

Menurut sebuah survei, terhitung dari tahun 2021, para Milenial mulai beralih dari penyewaan ke pemilikan rumah. Oleh karena itu para agen properti kemudian menargetkan para Gen Z untuk menyewa apartemen atau rumah mereka. Lantas apa yang menjadi alasan para Gen Z lebih cocok tinggal di apartemen daripada kepemilikan rumah?Berikut adalah beberapa faktor utama yang memengaruhi pemilihan rumah bagi Gen Z.

4 Furniture Yang Harus Ada Di Apartemen Tipe Studio

Tinggal di apartemen studio dan bingung menatanya? Apartemen studio memang dibatasi dengan ukuran dari luas ruangannya, tetapi hal ini bukan jadi hambatan Anda dalam menata ruangannya. Anda dapat menikmati semua keuntungan apartemen studio tanpa harus mengorbankan gaya atau kebutuhan Anda dengan memilih furnitur yang tepat. Kunci dalam menata ruangan apartemen studio adalah mencari furnitur yang dirancang untuk gaya dan fungsionalitas maksimum dengan tapak minimum.